Saat posting ini dilakukan, penunjuk waktu di wilayah Bogor, tepatnya di wilayah Sempur berada di angka 16.51 WIB. Hari memang sudah sore dan sebentar lagi akan berakhir. Kalau tak salah, berakhirnya hari berarti menjelang datangnya hari baru. Jika menilik pada almanak, maka Insya Allah mulai besok kita semua akan memasuki bulan yang paling ditunggu oleh umat Islam. Bulan yang penuh berkah sehingga setiap umat Islam diharapkan dapat mengisinya dengan berbagai ibadah. Bulan Ramadhan yang akan datang ini akan jadi lebih bermakna tentunya bagi para Jawa Kuloners (baca: Telapak) di seluruh pelosok wilayah Jawa Bagian Barat.
Seorang teman berkirim kabar, "Wilujeng Mapag Ibadah Ramadhan", artinya selamat menyambut ibadah di bulan Ramadhan. Kabar itu tentunya cukup beralasan, karena memang di bulan suci ini semestinya kita semua berupaya untuk memperbanyak perbuatan baik dan beribadah. Mari ... kita meluruskan niat baik kita (utamanya tentu) sebagai anggota Telapak di wilayah Jabagbar. Jangan lupa pada sholat, puasa, berderma, dan melakukan berbagai ibadah serta perbuatan baik lainnya, Hindarkan fikir, ucap dan tindak kita dari hal-hal yang buruk. Semoga segala amal ibadah kita nanti dapat memberikan berkah bagi upaya pencapaian visi dan misi Telapak di Tatar Sunda. Amiiin ....
Kamis, 19 Juli 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar